-->

Peringati HUT Bhayangkara ke 72, Polres MTB Tabur Bunga

Peringati HUT Bhayangkara ke 72, Polres MTB Tabur Bunga


Peringati HUT Bhayangkara ke 72, Polres MTB Tabur Bunga

Posted: 11 Jul 2018 12:44 PM PDT

Peringati HUT Bhayangkara ke 72, Polres MTB Tabur Bunga
SAUMLAKI, LELEMUKU.COM – Memperingati hari ulang tahun (HUT) Bhayangkara ke 72, Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB), Provinsi Maluku menggelar upacara tabur bunga di laut, yaitu di Pelabuhan Yos Sudarso Saumlaki, Kecamatan Tanimbar Selatan (Tansel), pada Selasa (10/7).

Kegiatan tersebut diawali dengan upacara yang dipimpin langsung oleh Kepala Polres MTB, AKBP Raymundus Andhi Hedianto, SIK selaku Inspektur Upacara.

Kemudian dilanjutkan dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, yang telah mengabdi dengan dedikasi yang sangat tinggi dan berjuang dengan penuh keihklasan dan mengheningkan cipta yang dipimpin oleh Inspektur Upacara.

Dilanjutkan dengan pelarungan bunga oleh Kapolres Raymundus bersama Ketua Bhayangkari MTB Ny. Raymundus, disusul oleh Wakapolres MTB Kompol Lodevicus Tethool, SH., MH, para Kepala Bagian (Kabag) Polres MTB, Para Kepala Satuan (Kasat), Para Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) dan Pengurus Bhayangkari Cabang MTB.

Usai rangkaian upacara tabur bunga kembali dilakukan penghormatan terakhir kepada arwah para pahlawan dan diakhiri dengan pertunjukan atraksi kapal oleh Satuan Polisi (Satpol) Air. Kegiatan ini sendiri berlangsung  pada pukul 09.00 WIT hingga 09.30 WIT dengan penuh hikmat, yang melibatkan seluruh jajaran Polres MTB dan Pengurus Bhayangkari Cabang MTB. (Laura Sobuber)

BPBD Pulau Taliabu Bantu Korban Banjir di Tikong

Posted: 11 Jul 2018 11:10 AM PDT

BOBONG, LELEMUKU.COM – Badan Penangulangan Bencana Daerah (BPBD) Pulau Taliabu membantu korban bencana banjir yang melanda Desa Tikong, Kecamatan Taliabu Utara, Kabupaten Pulau Taliabu, Provinsi Maluku Utara sejak Minggu pada (1/7).

Para korban banjir mendapat bantuan berupa alat masak, peralatan bayi, peralatan rumah tangga, tas sekolah, pakaian dewasa dan terpal. 

"Team Reaksi Cepat (TRC), telah kelapangan dan menyalurkan bantuan kepada korban," kata Sutomo Teapon, Kepala BPBD Pulau Taliabu.

Dirinya menambahkan, bantuan yang disalurkan bertujuan untuk memenuhi kebutuhan korban banjir. Sehingga diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat yang terkena bencana banjir ini. 

"Bantuan yang diberikan diharapkan dapat membantu masyarakat di Desa Tikong,"tuturnya.

Lebih lanjut Sutomo, menuturkan berdasarkan keterangan yang di terima, hujan besar yang terjadi mengakibatkan tanggul penahan air yang berada di belakang kampung jebol. Hingga air meluap masuk sampai terjadi banjir di dalam desa. Kondisi pemukiman warga yang terendam banjir, akibatnya 40 rumah menjadi sasaran. Diantaranya 20 buah rumah warga di hantam air dan 7 buah rumah yang mengalami rusak parah sementara 13 rumah hanya tergenang air biasa dan dari kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. (DiskominfoTaliabu)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Banner IDwebhost

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel